Purwakarta – Salah satu aktivitas yang paling disukai di Agrowisata Kebun Manggis Darangdan adalah wisata petik buah. Pengunjung dapat memetik manggis, jeruk lemon, markisa, dan salak langsung dari pohonnya.
Buah-buahan yang dipetik segar ini dapat dinikmati langsung di tempat atau dibawa pulang. Aktivitas ini memberikan pengalaman unik yang seru dan mendidik, terutama bagi anak-anak.